Harga Atap Zincalume Dan Cara Memasangnya


Pemasangan Atap Zincalume – Mungkin sebagian besar dari kita masih belum tahu apa itu atap zincalume. Atap zincalume sendiri merupakan sebuah atap yang dibuat dari bahan dasar alumunium atau seng dan jenis atap yang satu ini biasa disebut dengan atap spandek.

Atap ini mempunyai banyak sekali fungsi yang biasanya digunakan sebagai atap rumah, garasi dan kanopi.



Harga Atap Zincalume

Atap zincalume dibuat dari beberapa bahan campuran seperti zinc, alumunium, silicone dan beberapa bahan campuran yang lainnya. Jenis atap yang satu ini mempunyai banyak kelebihan sehingga sering dijadikan sebagai pilihan utama bagi kebanyakan orang.

Salah satu kelebihan paling utama dari atap zincalume adalah memilih harga yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan jenis atap rumah yang lainnya.

Meskipun harganya terbilang cukup terjangkau dan ekonomis, harganya juga bervariasi tergantung dari dimensi dan ketebalannya. Bahkan jika dibandingkan dengan harga atap seng yang terkenal sangat murah, harga atap zincalume pun masih lebih murah.

Selain itu pemasangan atap zincalume juga jauh lebih mudah dan cepat daripada atap rumah pada umumnya.

Baca juga: Harga Spandek Per Lembar

Atap Zincalume

Ada banyak sekali jenis dan ukuran atap zincalume yang bisa Anda pilih sendiri sesuai dengan keinginan. Nah, jika Anda tertarik untuk membeli atap ini maka kami akan membahas mengenai atap zincalum secara lengkap dan memberikan informasi daftar harganya sehingga bisa Anda jadikan sebagai referensi sebelum melakukan pembelian.

Untuk lebih jelasnya mari simak penjelasan selengkapnya mengenai atap zincalume di bawah ini.

Kelebihan Atap Zincalume

Selain memiliki harga yang sangat murah atap zincalume memiliki banyak sekali kelebihan lainnya. Berikut ini adalah beberapa kelebihan atap zincalume yang perlu Anda ketahui:

  1. Dapat Memantulkan Panas

Kelebihan Atap Zincalume

Lapisan yang ada di dalam zincalume memiliki kandungan lapisan pasivasi yang bisa membuat bagian permukaannya memiliki warna keperak-perakan dan mengkilap. Karena tampilannya tersebut maka penutup atap jenis baja ringan yang satu ini mampu memantulkan cahaya dan panas secara lebih maksimal.

  1. Tahan Terhadap Karat dan Korosi

Kombinasi antara zinc, alumunium dan juga resin bisa membuat material baja ringan zincalum ini mempunyai daya tahan terhadap korosi serta karat yang cukup tinggi. Apalagi dengan adanya lapisan resin yang bisa membuat material zincalume tidak mudah mengalami lecet karena gesekan.

Lecet karena gesekan ataupun goresan menjadi faktor utama yang bisa membuat material berbahan besi dan baja mudah mengalami karat.