Harga Kabel Listrik Per Meter


Harga Kabel Listrik Per Meter –  Seperti yang kita ketahui bersama bahwa listrik sudah menjadi kebutuhan manusia yang paling penting di jaman sekarang ini.  Maka dari itu, kabel listrik pun menjadi unit yang paling sering kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Mulai dari berbagai macam peralatan elektronik seperti lampu, televisi, charger ponsel dan komputer, semua akan membutuhkan kabel listrik supaya bisa beroperasi sesuai dengan fungsinya.



kabel listrik

Tanpa adanya kabel listrik, pastinya Anda tidak akan bisa menikmati fungsi dari berbagai macam peralatan elektronik yang ada di rumah Anda. Kabel listrik sendiri memiliki cukup banyak jenis sesuai dengan fungsinya masing-masing.

Banyaknya jenis kabel listrik tersebut tentu akan membuat Anda mengalami kebingungan dalam membedakannya. Padahal penting sekali untuk memahami jenis dan cara pemasangan kabel listrik supaya pemanfaatannya menjadi lebih maksimal.

Nah, supaya Anda terhindar dari kemungkinan salah dalam pemilihan kabel listrik, kami disini akan membahas mengenai pengertian, jenis, cara memilih dan bahkan daftar harga kabel listrik sehingga bisa Anda jadikan sebagai referensi. Untuk lebih jelasnya mari langsung saja simak pembahasan selengkapnya berikut ini.

Baca juga: Harga Peralatan Listrik Broco

Sekilas Tentang Kabel Listrik

Pengertian Kabel Listrik

Pengertian kabel listrik secara umum adalah sebuah media yang digunakan untuk menghantarkan arus listrik. Kabel listrik ini terdiri dari dua macam bahan, yaitu bahan isolator dan juga konduktor.

Konduktor dibuat dari bahan dasar tembaga dan ada juga yang aluminium. Konduktor adalah bagian dari kabel listrik yang memiliki fungsi untuk menghantarkan arus listrik. Sementara itu, isolator adalah bahan pembungkus kabel yang pada umumnya dibuat dari bahan termoplastik.

Berbeda halnya dengan konduktor, isolator tidak dapat menghantarkan listrik. Hal ini karena fungsi utama konduktor adalah sebagai pelindung. Keberadaan isolator akan membuat Anda tetap aman ketika melakukan kegiatan  yang bersentuhan langsung dengan kabel.

Jenis-Jenis Kabel Listrik dan Kegunaannya

Setiap jenis kabel listrik umumnya sudah dilengkapi dengan informasi mengenai bahan dasar untuk pembuatannya, yang meliputi ukuran kabel, kode bahan, tegangan nominal dan juga jumlah wire dalam kabel. Informasi tersebut tentunya sangat penting supaya Anda nantinya bisa menggunakan jenis kabel listrik sesuai dengan kebutuhan. Berikut ini adalah jenis-jenis kabel listrik dan fungsinya yang perlu Anda ketahui:

  1. Kabel NYM

Kabel NYM

Kabel NYM merupakan salah satu jenis kabel listrik yang biasa digunakan di rumah dan gedung, dengan inti kabel yang terdiri atas satu sampai dengan empat inti dan sudah dilengkapi dengan adanya lapisan isolasi PVC.

Karena dilengkapi dengan bahan isolasi yang sangat tebal maka kabel ini dapat digunakan di daerah kering ataupun basah. Bahkan jenis kabel ini mempunyai tingkat keamanan yang jau lebih tinggi jika dibandingkan dengan kabel NYA. Tetapi kabel ini tidak dapat diinstalasi dengan cara ditanam langsung dalam tanah.

  1. Kabel NYY

Kabel NYY

Kabel NYY merupakan jenis kabel listrik yang mempunyai inti tembaga berisolasi PVC. Jenis kabel ini dibuat khusus untuk instalasi tetap dengan ditanam secara langsung di dalam tanah atau pada kondisi lingkungan yang terbuka serta sudah dilengkapi dengan tambahan perlindungan seperti duct, dan pipa PVC.

Bahan isolator pada kabel NYY mempunyai konstruksi yang jauh lebih kuat sehingga harganya pun jauh lebih mahal. Disamping itu, bahan isolator yang digunakan pada kabel jenis NYY sudah dilengkapi dengan anti gigitan tikus sehingga sudah pasti aman.

  1. Kabel NYA

Kabel NYA

Kabel NYA merupakan kabel dengan inti yang dibuat dari bahan dasar tembaga dan sudah dilengkapi dengan bahan isolator PVC satu lapis. Jenis kabel yang satu ini pada umumnya digunakan untuk instalasir di perumahan dan juga instalasi kabel udara.

Harga kabel NYA jauh lebih murah jika dibandingkan dengan jenis kabel yang lainnya. Kelemahan kabel ini yaitu sangat mudah rusak, mudah digigit tikus dan memiliki ketahanan yang kuran baik terhadap air. Kami sarankan untuk instalasi kabel jenis NYA ini nantinya Anda lengkapi dengan pelindung seperti pipa PVC.