Harga Thinner Cat Semua Jenis


  1. Thinner Impala

Thinner Impala

Thinner impala adalah sebuah jenis thinner yang mempunyai warna hijau mengkilap. Jenis thinner ini sudah lama populer dan juga banyak digunakan. Kebanyakan orang menyebut thinner impala ini sebagai thinner impala hijau. Thinner ini lebih banyak digunakan oleh konsumen tanah air.



Thinner impala selalu menjadi pilihan utama bagi orang indonesia karena thinner ini sangat terkenal akan kelebihannya yang mampu memberikan efek warna glossy pada hasil finishing. Jenis thinner ini juga bisa membuat warna cat tidak mudah pudar meskipun digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama.

  1. Thinner Cobra

Thinner Cobra

Thinner cobra telah hadir dengan performanya yang sangat mumpuni sebagai bahan campuran untuk cat rumah. Pada umumnya jenis thinner cobra ini digunakan khusus untuk mengencerkan cat duco dan juga cat minyak.

Thinner cobra tersedia dalam berbagai macam ukuran yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan para pengguna. Sama dengan jenis thinner impala, cairan thinner cobra ini mampu menghasilkan warna yang lebih glossy dan bisa membuat cat tembok menjadi semakin tahan lama.

Catatan Penting!

Jika Anda sudah membeli cairan thinner dan ingin melakukan proses pengecatan, maka Anda harus memperhatikan masalah keselamatan pribadi ataupun pekerja. Seperti yang sudah kami jelaskan diatas bahwa dalam cairan thinner terdapat kandungan yang berbahaya.

Jadi jika bahan kimia yang ada di dalam thinner terhirup secara langsung baik itu sengaja ataupun tidak sengaja maka bisa menyebabkan kerusakan pada sistem pernafasan. Maka dari itu, Anda pribadi ataupun para pekerja sangat disarankan untuk menggunakan alat pelindung diri (APD).

Anda bisa menggunakan APD yang mudah untuk ditemukan seperti misalnya masker, pelindung tangan, baju dan lain sebaginya yang menurut Anda aman dari cipratan atau udara dari cairan thinner.

Baca juga: Harga Cat Minyak

Harga Thinner Di pasaran

harga thinner

Setelah mengetahui tentang thinner, selanjutnya kami akan memberikan informasi mengenai harga thinner. Harga thinner sangat beragam karena tergantung dari merk dan ukuran yang dibeli. Dengan jenis dan ukuran yang sangat beragam maka cairan thinner bisa disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya. Berikut ini adalah daftar harga cairan thinner secara lengkap dari berbagai jenis dan merk: